Trio pemuda “WARKOPI” akhirnya minta maaf untuk WARKOP DKI
WARKOPI |
Akhir-akhir ini media sosia dihebohkan dengan kemunculan trio pemuda yang mereka namai “WARKOPI”. Namun ketenaran warkopi tersebut mendapat cubitan dari pihak WARKOP DKI lantaran banyak adegan yang menirukan gaya WARKOP DKI.
Dalam jumpa pers yang digelar pihak management Warkopi ( 24/9 ), menyampaikan permintaan maaf untuk Indro dan Management ARKOP DKI. Permintaan maaf itu disampaikan langsung oleh pihak yang menaungi komersial warkopi, diantaranya, humas dan patria tv dan Aly Juys.
“Kami pihak management “WARKOPI meminta maaf kepada management WARKOP DKI dan Om Indro atas kegaduhan yang dianggap mencederai, melukai atau apapun itu yang mengakibatkan menyinggung” Kata Aly dalam jumpa pers di Sawangan Depok.
Selain permintaan maaf tersebut, pihak Warkopi juga akan menghapus seluruh konten warkopi di kanal Patrio tv. Hal ini adalah menuruti permintaan Indro.
“Kami sudah melakukan takedown semua konten warkopi, karena kami ada itikad baik terhadap om Indro dan WARKOP DKI.” ujar humas patria tv.
Perlu diketahui, sebelumnya Indro pewaris utama WARKOP DKI buka suara soal kemunculan Warkopi yang meniru gaya WARKOP DKI, lalu viral di media sosial dan televisi swasta.
Indro menganggap kemunculan mereka sebenarnya tidak masalah bagi pihak lembaga WARKOP DKI secara materiel, namun lembaga Indro menegur lantaran produk WARKOP DKI dibawah naungan Falcon.
Posting Komentar