Tak Masuk Line Up Piala FA, Pelatih Ansan Greeners Sebut Asnawi Naik Kelas
Asnawi Mangkualam Bahar saat dikunjungi Shin Tae yong sebelum laga Ansan Greeners vs Jeongnam Dragons |
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil sik ahirnya buka suara terkait tak adanya nama Asnawi Mangkualam dari skuad saat timnya tumbang 0-1 dari Chungnam Asan di Stadion Ansan Wa dalam putaran ketiga Piala FA Korea, Rabu (14/4/2021).
Pada laga tersebut, Ansan Greeners takluk dari Chungnam Asan 0-1. Gol tunggal Chungnam Asan dicetak oleh Matheus Alves pada menit ke-48.
Dengan hasil kekalahan ini, Ansan Greeners dipastikan tersingkir di putaran ketiga Piala FA Korea.
Absennya Asnawi menjadi pertanyaan sebagian nitizen, padahal media resmi K-League menobatkan Asnawi sebagai player to watch sebelum laga Ansan Greeners Vs Chungnam Asan.
Terkait hal tersebut, pelatih Kim Gil sik mengaku mengistirahatkan seluruh pemain utamanya demi meraih hasil positif di liga.
Kim merasa di satu sisi ia berambisi melaju ke babak keempat Piala FA, tetapi di sisi lain ia ingin menyimpan para pemainnya agar bisa tampil lebih baik di liga.
"Saya dihadapkan pada dua opsi, di sisi lain saya berambisi di Piala FA dan daftar susunan pemain telah diputuskan kemarin malam, namun saya kepikiran sampai pagi ini," kata Kim Gil sik.
Pemain-pemain yang bermain di Piala FA merupakan pemain-pemain lapis kedua Ansan Greeners, sedangkan Asnawi sudah naik kasta dan akan menjadi pemain inti Ansan Greeners.
Berikutnya, Ansan Greeners akan melawan Bucheon FC dalam laga pekan ke-7 K-League 2 pada Sabtu 17 April 2021 mendatang.
Saat ini, Ansan Greeners menghuni peringkat ke-5 dengan poin 8 dari 6 kali main.
Posting Komentar